Besok Coaching Clinik Awali Mini Turnamen Perang Bintang Allstar 2022
Timika,TabukaNews.com
Mengawali kegiatan Mini Turnamen sepakbola bertajuk ‘Perang Bintang Allstar 2022’ yang akan berlangsung selama tiga hari sejak Jumat (14/1/2021) hingga Minggu (16/1/2022), para mantan mantan pemain sepakbola Mimika yang tergabung dalam Persemi Allstar, pada Kamis (13/1/2022) akan menggelar Coaching Clinik sepak bola (bimbingan singkat tehnik dasar sepakbola) kepada ratusan anak anak usia dini yan akan digelar di Stadion Wania Imipi SP 1, Timika, Papua.
Kegiatan Coaching Clinic yang disponsori oleh Persemi Allstar dengan menghadirkan beberapa legenda pemain sepakbola Papua dan pelatih Papua yang malang melintang di sepakbola Papua, seperti Elie Aiboy, Rudy Fonataba, Elihut Sayuri, Tirsan Maury, Marco Maury, Feydi Oroh, dan menghadirkan bintang tim Sepakbola PON Papua XX, Calvin Rering dan sejumlah pelatih asal kabupaten Mimika.
“Coaching Clinic kami laksanakan dengan melibatkan ratusan pemain usia dini dari sejumlah SSB di Timika diantaranya, SSB Wania Imipi, SSB Dup Enelop, SSB Amor Boys dan dan pemain dari sejumlah sekolah dasar yang ada di Timika. Ini bagian dari proses pembinaan usia dini berupa ilmu ilmu dasar sepakbola, semoga kegiatan ini mampu memberikan motivasi bagi anak anak Mimika,”kata Koordinator Coaching Clinic, Isak Rumbewas yang juga adalah salah satu Coach SSB Wania Imipi, kepada TabukaNews.com, di sela sela persiapan pelaksanaan Mini Turnamen Perang Bintang, di Stadion Wania Imipi SP 1, Rabu (12/1/2022).
Lanjut kata Isak Rumbewas, kegiatan coaching clinik ini diharapkan anak anak dapat ilmu dasar sepakbola dan pengalaman dari para legenda pemain sepakbola Papua yang sekaligus menjdi modal dalam menjalani latihan rutin di SSB masing masing.
“Suatu kebanggaan tentunya bila pesepakbola muda asal Mimika bisa berinteraksi dengan para mantan pemain sepakbola Papua bahkan mantan pemain nasional seperti Elie Aiboy dan lain sebagainya. Tentunyaa dapat dijadikan pengalaman berharga sekaligus memberikan semangat agar mereka bisa nantinya berprestasi seperti para legenda sepakbola yang akan hadir memberikan coaching clinic,”katanya.
Sementara itu, Ketua Panpel Mini Turnamen Perang Bintang Allstar 2022, Eko Setya Budi Pigome mengakui untuk rencana turnamen perang bintang Allstar yan akan digelar selama tiga hari sejak Jumat (14/1) hingga Minggu (16/1).
“Besok Pagi (Kamis-red) panitia akan menjemput kedatangan tim Sepakbola Tunas Muda Hamadi Jayapura, dan soe harinya mereka akan uji coba sekaligus menjajaki lapangan di Stadion Wania Imipi SP 1 sekaligus melaksanakan Coaching clinic. Dan pada Jumat (14/1/2022) sore, Mini Turnamen Sepakbola Perang Bintang akan mulai dilaksanakan dua pertandingan, “jelas Eko.
Dirinya mengakui, seluruh persiapan panpel dalam menyambut digelarnya turnamen Mini Perang Bintang Allstar 2022 termasuk Coaching Clinik telah siap.
“Kami sudah mempercantik Stadion Wania Imipi SP 1, rumput lapangan sudah kami babat, umbul umbul sudah terpasang, tropy dan empat tim yang akan bertanding juga sudah dipastikan siap berlaga termasuk seremoni pembukaannya,”akunya.
Eko menjelaskan, bahwa kegiatan Turnamen Mini Perang Bintang Allstar 2022 yang akan berlangsung selama tiga hari akan disiarkan langsung melalui live streaming atas dukungan dari Multimedia Tiga Raja.
“Kami mendpat support dari Multi Media Tiga Raja yang akan membantu menyiarkan melalui Live Streaming di partai final pada Minggu (16/1/2022). Kmi juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada sejumlah sponsor sehingga turnamen bisa berjalan diantaranya, Distrik Wania Imipi, Lorentz Coffe Papua, F3 Loundry, Wakil Bupati Mimika, Bank Papua dan PS Tunas Muda Hamadi Allstar, Freeport Oldstar, Wania Imipi Allstar dan para mantan mantan pemain Sepakbola Mimika yang secara gotong royong membantu kegiatan ini,”ungkap Eko.
Adapun empat tim yang akan terlibat dalam Mini Turnamen Sepakbola Perang Bintang Awal tahun 2022 masing masing, PS Tunas Muda Hamadi Jayapura, PS Freeport Indonesia Oldstar, PS Wania Imipi SP 1 dan Persemi Mimika Allstar.(Tim)
BERIKUT JADWAL LENGKAP :
JUMAT,14 Januria 2022 :
1.PERSEMI ALLSTAR VS TUNAS MUDA HAMADI 14.30 WIT
2.FREEPORT OLDSTAR VS WANIA IMIPI ALLSTAR 16.00 WIT
SABTU,15 Januari 2022
1.WANIA IMIPI VS PERSEMI ALLSTAR 14.30 WIT
2.TUNAS MUDA HAMADI VS FREEPORT OLDSTAR 16.00 WIT
MINGGU,16 Januari 2022 :
1.FREEPORT OLDSTAR VS PERSEMI ALLSTAR 14.30 WIT
2.WANIA IMIPI VS TUNAS MUDA HAMADI 16.00 WIT
3. PENUTUPAN / PENYERAHAN TROPY 17.30 WIT