Wabup Mimika John Rettob saat bertatap muka dengan para pelajar di Sentra Pendidikan Kamis (17/10)/Foto : Tim
Timika,TabukaNews.com - Wakil Bupati Kabupaten Mimika Johannis Rettob, Kamis (17/10) melaksanakan tatap muka bersama anak anak SD, SMP,SMA dan para orang tua wali murid, kedepannya pemerintah daerah Kabupaten Mimika akan melakukan evaluasi kembali pengelolaan Sentra Pendidikan.
"Mereka minta terkait dengan fasilitas sekolah dan pengelolaan asrama. Kalau untuk pengelolaan pendidikannya mereka bilang berjalan baik," kata John sapan akrab Wakil Bupati Mimika.
John mengatakan apa yang menjadi masukan dari para pelajar ini akan menjadi pertimbangan Pemerintah Daerah untuk agar segera melakukan evaluasi secara menyeluruh agar pengelola Sentra Pendidikan menjadi lebih baik kedapannya.
"Ini catatan bagi kami pemerintah harus melakukan intropeksi dan melakukan pelayanan yang lebih baik kepada asrama ini, " kata John.
John mengatakan dalam pertemuan tersebut para pelajar juga menegaskan bahwa aksi pemalangan yang dilakukan beberapa hari lalu di Kantor Sentra Pemerintahan adalah sebagai betuk kekecewaan anak - anak akibat pelayanan Catering yang tidak baik sehingga menyebapkan anak anak mengalami alergi makanan.
"Persoalan ini akumulasi daripada semua persoalan yang selama ini mereka alami terkait dengan fasilitas,” Ujar Wabup.
Menurutnya, persoalan makanan ini hanya sebagai pemicu saja. Mereka tidak di provokasi oleh apapun, mereka niatnya adalah ingin menyampaikan pendapat yang selama ini mereka merasa bahwa hanya janji janji saja dan tidak pernah diperbaiki. (tim)